Naas,Laka Lantas Tewaskan Kakek 70 Tahun Beserta Istri

 


Warta Faktual-com, SEKAYU- Laka Lantas Menelan korban jiwa, kejadian tersebut di alami Truk bermuatan alat musik OM RAJAWALI PLG BG 8398 KC yang dikendarai Muslimin (36) warga asal Pemulutan OI mengalami laka lantas di ruas Jalinteng Sekayu – Lubuk Linggau pada Senin (28/2) pukul 16.45 WIB.

Peristiwa berlangsung  di depan Pertashop Dusun VI Desa Ngunang menewaskan pasutri Ramdon (70) dan Inam, warga Desa Penggage yang mengendarai motor Suzuki Smash BG 6440 KC.

Menurut Warga kronologi kejadian bermula saat Ramdon yang menggonceng istrinya dari arah Lubuklinggau ke Sekayu. Di TKP, Ramdon yang beriringan dengan sebuah mobil secara tiba-tiba berbelok ke arah kanan menuju ke arah Pertashop yang ada di seberang jalan. Sementara dari arah berlawanan melaju sebuah mobil Truk, yang setelah kejadian diketahui bermuatan alat musik OM Rajawali dari Palembang.

“Korban naik motor beriringan dengan sebuah mobil, tiba-tiba berbelok ke kanan. Mungkin niatnya mau mengisi bahan bakar di Pertashop. Karena tiba-tiba berbelok, saya terkejut. Saya banting stir ke kiri sampai mobil terbalik. Korban ini menabrak bagian pintu samping kanan mobil,” ujar sopir Truk Rajawali Musik, Muslimin

Saat polisi tiba di TKP, jasad kedua korban dievakuasi ke Puskesmas Rawat Inap Ngulak.

Suhairil warga yang melihat kejadian tersebut,  mengatakan bahwa korban berniat akan pergi ke Ngulak. “Waktu mereka mau berangkat tadi sempat saya sapa, katanya mau ke Ngulak. Tidak disangka selang lima menit dapat kabar kalau keduanya mengalami kecelakaan,” urai Suhairil.(red)

Sumber : Sentralpost.co/Kliksumatera

Share on Google Plus

About Redaksi

This is a short description in the author block about the author. You edit it by entering text in the "Biographical Info" field in the user admin panel.

0 komentar:

Posting Komentar