Serap Aspirasi Masyarakat, Anggota DPRD PALI Reses di Dapil Masing-Masing




PALI , Warta Faktual.com- Reses ke-I Tahun 2022 di lakukan anggota DPRD PALI untuk menyerap aspirasi yang dilaksanakan di lima kecamatan yang ada di kabupaten Pali pada Senin (21/03/2022)

Reses tersebut guna mendengarkan aspirasi masyarakat untuk dituangkan kedalam Pokok - Pokok Pikiran Dewan. Bagi setiap Anggota DPRD menyerap aspirasi masyarakat melalui kegiatan reses merupakan amanah Undang – Undang Nomor 23 Tahun 2014 tentang Pemerintahan Daerah

Reses juga merupakan kegiatan yang dilaksanaka anggota DPRD di luar masa sidang, terutama di luar gedung DPRD. Pada masa reses, para anggota dewan berkesempatan untuk bertemu langsung dengan masyarakat di daerah pemilihannya (Dapil) masing-masing, hal ini guna menampung aspirasi masyarakat serta melaksanakan fungsi pengawasan.



Kegiatan Reses di dapil III kecamatan Tanah Abang dan Kecamatan Abab dilaksanakan di dua desa yakni Desa Modong kecamatan Tanah Abang dan Desa Pengabuan Kecamatan Abab.


Budi Hoiru, S.HI Wakil Ketua II DPRD Kabupaten PALI yang didampingi oleh para Anggota DPRD daerah pemilihan (Dapil) III Tanah Abang dan Abab yakni. Mulyadi, H. Ubaidillah, Saipul, Irwanto, Afias, dan Supardi.


selain dihadiri oleh tujuh DPRD Pali Dapil III juga dihadiri oleh Camat Tanah Abang, Wakapolsek Tanah Abang, kepala Desa Se Kecamatan Tanah Abang beserta Perangkat, Puskesmas Tanah Abang, KUA kecamatan Tanah Abang, kepala Sekolah, dan organisasi pemuda, serta undangan umum lainnya.


Kami sebagai Dewan Perwakilan Rakyat Daerah Kabupaten Pali sangat bangga, hari ini bisa bertemu langsung dengan bapak ibu serta saudara sekalian, silahkan bapak ibu ungkapkan apa yang sangat dibutuhkan oleh masyarakat, nanti akan kami jadikan sebuah keputusan yang baik, kemudian akan disampaikan dan perjuangkan segala aspirasi dari masyarakat,” jelas Heru dalam sambutannya



Camat Tanah Abang Adrian Edison mengungkapkan ucapan terima kasih kepada para DPRD kabupaten Pali dan segenap undangan yang hadir “Kami ucapkan terima kasih kepada DPRD dan segenap undangan yang hadir dengan adanya reses seperti ini kami sebagai warga Dapil III dapat mengenal lebih dekat dengan para wakil kami, kemudian harapan kami DPRD dapat memperjuangkan segala bentuk aspirasi masyarakat ke jenjang yang lebih tinggi, hingga apa-apa yang kami harapkan dapat terwujud,” paparnya. 


 Untuk  Dapil I Reses digelar di Kantor Camat Talang Ubi sementara Dapil II di laksakan di Penukal Utara. (Red,ADV)

Share on Google Plus

About Redaksi

This is a short description in the author block about the author. You edit it by entering text in the "Biographical Info" field in the user admin panel.

0 komentar:

Posting Komentar